Kades Karehkel Leuwiliang: “Pembangunan Infrastruktur Harus Dibarengi Kesadaran untuk Bayar PBB”

Infrastruktur jalan di desa Karegkel, Kecamatan Leuwiliang (dok. KM)

BOGOR (KM) – Meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di setiap wilayah tentunya perlu ditunjang dengan infrastruktur yang memadai.

Mengingat akan pentingnya hal tersebut, demi meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di wilayah Desa Karehkel, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Jandi Rain selaku Kepala Desa Karehkel terus menitikberatkan pada pembenahan infrastruktur jalan.

“Infrastruktur memegang peranan penting sebagai salah satu roda penggerak pertumbuhan ekonomi, Ini mengingat gerak laju dan pertumbuhan ekonomi suatu Desa tidak dapat dipisahkan dari ketersediaan infrastruktur jalan di berbagai wilayah, pembangunan sektor ini menjadi fondasi dari pembangunan ekonomi,” ungkap Jandi Rain kepada kupasmerdeka.com di ruangan kerjanya, Rabu (22/3/2017).

Lanjut Jandi, selain infrastruktur yang dibangun dari anggaran permerintah, tentunya harus dibarengi dengan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak bumi dan bangunan (PBB).

“Tentu saja infrastruktur yang di bangun dari anggaran pemerintah tidak lepas dari kesadaran masyarakat untuk membayar PBB. Karena itu sebenarnya dari masyarakat dan untuk masyarakat,” pungkasnya.

Reporter : Herman
Editor : KN

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*