Bupati Bogor Keliling dan Tinjau Proyek Pembangunan Jalan Alternatif Laladon-Dermaga
BOGOR, Rabu 21/10 (KM) -Â Bupati Bogor Nurhayanti melakukan acara Boling (Bogor keliling) di wilayah Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor. Bupati meninjau infrastruktur-infrastruktur yang ada di wilayah Ciomas, tepatnya infrastuktur jalan, infrastruktur jembatan, infrastuktur kesehatan, infrastruktur pendidikan dan UMKM.
Salah satu permasalahan yang ditinjau Bupati adalah proyek jalan alternatif Laladon-Dermaga yang masih ada kendala tentang penyesuaian harga untuk pembebasan lahan. “Sebetulnya sejak tahun 2006 sudah saya anggarkan dananya untuk jalan alternatif Laladon-Dermaga tersebut, dan saya pastikan harus selesai di tahun 2016 minimal untuk pembebasan lahan nya, karena jalan ini akan menjadi solusi untuk kemacetan di Bogor Barat, dan saya melihat di kecamatan Ciomas ini sudah di alokasikan dana yang cukup besar untuk meningkatkan lima titik jalan yang ada di Ciomas ini,” ujarnya.
Ia pun sempat menjelaskan untuk UMKM yang ada di kabupaten Bogor dan khususnya di wilayah kecamatan Ciomas agar tetap menjaga eksistensinya, karena UMKM itu sendiri yang akan mendorong terhadap peningkatan daya beli masyarakat. “Saat ini UMKM yang ada di kabupaten Bogor sudah mencapai 12 ribu UMKM. Pembinaan pun sudah dilakukan oleh DISKOPERINDAG dengan dana dari pusat dan dana dari provinsi, dan beberapa persoalannya ada pada permodalan dan pemasaran. Karna dari itu kita melakukan pelatihan-pelatihan dan kemampuan para UKM yang ada di kabupaten Bogor, tentu kita selalu melakukan secara bertahap dan berkesinambungan, karena masyarakat di kabupaten Bogor berbeda dengan daerah lain dengan jumlah penduduk yang mencapai 5,3jt jiwa ini,” tegasnya.(jml Kribo).
Leave a comment