Permainkan Hukum, Galian Tanah di Desa Gorowong Bogor Kembali Beraktivitas Setelah Ditutup

Salah satu Galian Tanah di wilayah Desa Gorowong, Parungpanjang yang pernah ditutup, namun kembali beroperasi dan segel nampak sudah tidak ada

BOGOR (KM) – Kegiatan galian tanah di wilayah Desa Gorowong, telah menimbulkan berbagai dampak negatif untuk masyarakat dan juga pengendara jalan yang melintas.

Dampak negatif yang dirasakan mulai dari kerusakan lingkungan, pencemaran tanah, air, dan udara akibat aktivitas penambangan dan menyebabkan kerusakan infrastruktur jalan, jalan licin ketika dimusim penghujan dan berdebu di waktu kemarau.

Seperti diberitakan sebelumnya, kejadian nahas yang dialami seorang pengendara motor, RF warga Kp. Cibicak, Gorowong, dirinya dikabarkan terjatuh ketika menjemput adiknya pulang sekolah hingga mengalami luka luka di bagian tangan dan kaki.

Menurut keterangan RF kepada orang tuanya, dirinya terjatuh karena kondisi jalan yang licin. Menurut orang tua korban, jalan licin diakibatkan hujan dan adanya ceceran Tanah di jalan akibat adanya aktivitas galian tanah ilegal yang ada di wilayah Desa Gorowong.

Mirisnya, galian tanah yang ada terkesan kebak hukum. Karena diketahui sebelumnya, beberapa galian tanah yang ada sudah pernah ditutup oleh pihak terkait. Namun, ketika awak media mengecek ke lokasi, masih ada aktivitas galian tanah tersebut.

Sementara itu, sampai berita ini ditayangkan, pihak pengelola tidak ada dilokasi. dan Kapolsek parungpanjang serta Camat Parungpanjang tidak merespon ketika dihubungi awak media terkait aktivitas galian tanah di wilayahnya.

Perlu diketahui, berdasarkan UU Nomor 4 Tahun 2009 tentang Pengelolaan Pertambangan Mineral dan Batubara (Minerba). Dalam Pasal 158, disebutkan, bahwa setiap orang yang melakukan usaha penambangan tanpa Izin Usaha Pertambangan (IUP) maka akan dipidana dengan hukuman penjara maksimal 10 tahun penjara dan denda paling banyak Rp 10 miliar.

 

Reporter: Septiawan

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*


KUPAS MERDEKA
Privacy Overview

This website uses cookies so that we can provide you with the best user experience possible. Cookie information is stored in your browser and performs functions such as recognising you when you return to our website and helping our team to understand which sections of the website you find most interesting and useful.