Panwaslu Kecamatan Pagaden Subang Lantik 103 Pengawas TPS Jelang Pilkada 2024

SUBANG (KM) – Panwaslu Kecamatan pagaden Kabupaten Subang menggelar pelantikan dan Bimtek Pengawas TPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024 yang bertempat di Gor PGRI Kecamatan Pagaden, Minggu (03/11).

 

Ketua Panwaslu Kecamatan Pagaden Edi Sopiyan, S.Pd menyampaikan Anggota Pengawas TPS yang dilantik sebanyak 103 orang dari 103 TPS di 10 Desa di Kecamatan Pagaden.

 

“Per satu TPS, Pengawas TPS satu orang sesuai dengan kebutuhan,” ujar Ketua Panwaslu Kecamatan Pagaden Edi Sopiyan kepada KM.

 

Ia juga menjelaskan PTPS ini mempunyai tugas hanya satu bulan 23 hari sebelum hari H dan 7 hari setelah hari H di dalam pemilihan ini dan ada beberapa tahapan yang PTPS akan laksanakan diantaranya Pada tahapan kampanye tahapan masa tenang dan tahapan pemungutan dalam masa kampanye.

 

“Petugas PTPS ini punya Tugasnya hanya diwilayah TPS masing-masing dan tugasnyan untuk mengawasi dan melaporkan kepada PKD dimana PTPS ini di bawah kerjanya PKD,” Jelasnya

 

“Tugas PTPS dimulai dari tanggal 3 November sejak mereka dilantik dan sudah harus bekerja,” Sambungnya.

 

Sementara itu, Camat Pagaden Muhamad Rudi menyebut kegiatan Pelantikan dan Bimtek Pengawasan TPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024 ini yang diselenggarakan Panwaslu Kecamatan Pagaden tersebut sangat penting di selenggarakan.

 

Selain itu, Ia juga mengucapkan selamat kepada semua anggota Pengawas Tempat Pemilihan Suara (PTPS) yang baru saja dilantik

 

Ia juga berpesan kepada petugas Pengawas TPS yang baru dilantik agar melaksanakan tugasnya dengan baik dan menjaga netralitas integritas dan profesionalisme.

 

Reporter: Udin

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*