Warga Desa Cogreg Parung Meriahkan Hari Kemerdekaan dengan Karnaval

BOGOR (KM) Â – Warga Kampung Jeletreng RT 001/ 004 Desa Cogreg, Parung, Bogor memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 dan Tahun baru Islam dengan meriah pada hari Sabtu 27/8.
Sutrisman, salah satu tokoh dan pembina acara yang menggerakkan warga setempat merasa sangat bersyukur dengan suksesnya acara tersebut.
“Acara ini sukses karena warga Kampung Jeletreng sangat antusias membantu tanpa mengharapkan imbalan, malah warga pun ikut membantu dalam segi materi demi acara ini,â€ungkap Sutrisman.
“Selain lomba panjat pinang acara ini juga diisi oleh kegiatan tabligh akbar, drama, dan juga musik, adapun kegiatan tersebut berlangsung selama 2 hari,” tambahnya.
Sebelumnya, Desa Cogreg juga berhasil meraih predikat desa terbaik se-Kecamatan Parung.
Reporter: Bayu
Editor: Red1
Leave a comment