Petinggi FPI Bantah Kabar Habib Rizieq Beralih Dukungan kepada Jokowi

BOGOR (KM) – Pemberitaan di sejumlah media online yang menggambarkan seolah Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab sekarang mendukung Jokowi tegas dibantah oleh Koordinator FPI Kota dan Kabupaten Bogor Habib Iye Al Jufri.

“Berita Habib Rizieq sekarang dukung Jokowi itu adalah berita bohong, dan jelas hoax,” ungkap Habib Iye kepada kupasmerdeka.com, Selasa 11/6.

“Ya itu adalah berita hoax, Imam Besar FPI akan selalu konsisten mendukung Prabowo-Sandi, begitu juga seluruh anggota FPI di seluruh wilayah Indonesia,” tambahnya.

Iye menuturkan, hingga saat ini seluruh anggota FPI tetap konsisten dalam mendukung Prabowo-Sandi. “Jadi masyarakat jangan termakan berita-berita hoax dengan beralihnya Imam Besar FPI Habib Rizieq kepada Jokowi,” tegasnya.

“Seluruh masyarakat Indonesia jangan termakan berita dan isu-isu yang tidak bertanggung jawab. FPI tetap mendukung dan mengawal Prabowo-Sandi,” pungkasnya.

Reporter: ddy
Editor: HJA

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*