Desa Lumpang Parung Panjang Gelar Pesta Rakyat, Rayakan HUT RI dan HUT Desa

BOGOR (KM) – Pesta rakyat dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-73 sekaligus hari lahir Desa Lumpang yang ke-98 digelar di lapangan Desa Lumpang, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Minggu 02/09/2018.
“Hari lahir Desa Lumpang tepat pada 1 September 1920. Masyarakat sepakat untuk menggelar hari jadi Desa Lumpang ke-98 tersebut sebagai rasa syukur dan motivasi untuk terus membangun kekompakan,” terang Kepala Desa Lumpang Mohamad Rodis Faisal kepada KM kemarin.
Momen ini juga dimeriahkan dengan tampilan seni tari-tarian dari berbagai daerah seperti, dari Sumatra Utara, Reog Ponorogo, barongsai dan drama kolosal, dan lain-lain.
“Pesta rakyat ini merupakan bentuk keberhasilan pemerintah Desa Lumpang dalam menggairahkan kembali semangat gotong royong masyarakat Desa Lumpang khususnya, dan juga desa lain di sekitarnya,” terang Faisal.
“Acara seperti ini harus terus digelar, untuk menjaga kebersamaan warga dan juga rasa gotong royong masyarakat yang saat ini mulai luntur,” pungkasnya.
Reporter: Hendra
Editor: HJA
Leave a comment