Hamdani Nasdem: Bagi Masyarakat Papua, Beras tidak akan Gantikan Sagu

Anggota KOmisi 4 DPR-RI dari Fraksi Partai Nasdem, Hamdani (dok. KM)
Anggota Komisi 4 DPR-RI dari Fraksi Partai Nasdem, Hamdani (dok. KM)

JAKARTA (KM) – Anggota DPR dari Fraksi Partai Nasdem, Hamdani, mengungkapkan bahwa di daerah Papua, tepatnya di Kabupaten Merauke, sudah ada sentra padi Nasional yang bisa memberikan kontribusi untuk masyarakat Papua dari beras.

“Mereka rakyat Papua tidak lagi teralu banyak mendatangkan beras-beras dari pulau Jawa, karena harga beras lebih murah di sana,” sambung politisi Nasdem itu.

“Karena hasilnya dari Merauke dikirim ke Papua Barat, Sorong dan di Papua sendiri sudah bisa memenuhi itu, tapi mungkin ada yang mencari rasa-rasa yang lain seperti beras rojolele misalnya,” lanjutnya.

Namun Hamdani juga mengatakan bahwa beras tidak akan menggantikan makanan pokok warga asli Papua pada umumnya, yaitu sagu. “Tidak bisa, itu kan sudah menjadi tradisi mereka masyarakat Papua. Walaupun dikasih beras, tradisi itu tidak bisa dihilangkan begitu saja, karena menurut saya nutrisi sagu itu lebih bagus lho, mereka fisiknya kuat-kuat dan kemudian untuk ketahanan tubuh itu lebih bagus,” pungkas Hamdani meyakini.

“Karena itu faktor keterbiasaan mereka makan itu,” ujar Hamdani kepada wartawan, Rabu, Kompleks DPR RI, Senayan, Jakarta 29/11.

Reporter: Indra Falmigo
Editor: HJA

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*