Masuk Bursa Calon Walikota Bogor, Teddy Risandi Kerahkan Barisan Relawan

Teddy Risandi dalam program "door to door" untuk memperkenalkan dirinya kepada masyarakat Kota Bogor (dok. KM)

BOGOR (KM) – Setelah sejumlah partai merilis bakal calon walikota Bogor yang akan mengikuti pertarungan Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Kota Bogor pada tahun 2018 mendatang, nama-nama baru pun terus bermunculan dan turut meramaikan suasana.

Salah satunya Teddy Risandi, sebagai ketua DPD POSPERA Jawa Barat, yang menyatakan diri siap untuk maju pada Pilkada Kota Bogor 2018, dibantu relawan yang diberi nama “Kita Teddy”.

Koordinator Lapangan relawan “Kita Teddy” Angga ketika dijumpai kupasmerdeka.com mengatakan, relawan “Kita Teddy” terus bergerak door to door menggalang dukungan untuk mendorong Teddy Risandi sebagai Wali Kota Bogor.

“Karena beliau adalah calon alternatif dari sosok muda yang visioner untuk Bogor Sahate,” tegas Angga singkat.

Hal senada dikatakan Dewi Sajd selaku koordinator “Srikandi Teddy”, menurutnya Bogor memerlukan sosok pemimpin seperti Teddy Risandi, “yang tegas, cerdas, cepat dan muda yang peduli dan selalu berada di barisan rakyat,” terangnya kepada kupasmerdeka.com

“Sejauh ini dirinya selalu membantu orang-orang yang membutuhkan pelayanan kesehatan seperti ambulance gratis,” tukasnya.

Di tempat berbeda, Ketua DPC POSPERA Kota Bogor Juki Sebastian mengatakan, Pospera Se-Indonesia khusunya DPC Pospera Kota Bogor siap berjuang memenangkan sahabat kita Teddy Risandi sebagai Wali Kota Bogor 2018.

“Dengan relawan Kita Teddy, Srikandi Teddy dan relawan Teddy lainnya. Kita akan bahu membahu door to door menyampaikan kepada rakyat, bahwa kita harus merubah keadaan lebih baik bersama Teddy Risandi,” pungkas Juki.

Reporter : RLY
Editor : KN

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*