Muspika Rumpin Belum Fokus Tangani Galian Liar

Galian liar eksplorasi pasir dan batu di Rumpin, Bogor (dok. KM)
Galian liar eksplorasi pasir dan batu di Rumpin, Bogor (dok. KM)

BOGOR (KM) – Masyarakat kecamatan Rumpin dibuat gerah dengan maraknya aktivitas galian tanah, batu dan sumber daya alam lainnya yang di anggap ilegal yang menjadi penyebab rusaknya ekosistem alam.

Aktifitas galian liar terjadi di bibir Kali Cipinang yang notabene sub bagian DAS Cisadane.

Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (Kasie Trantib) Kecamatan Runpin Hasan Soleh mengungkapkan bahwa pihaknya belum mampu berbuat lebih namun tetap mengawasi aktivitas tambang, di sebabkan saat ini sedang fokus menangani kegiatan rutilahu (rumah tidak layak huni).

“Saat ini kami masih fokus pada pengawasan pelaksanaan program rutilahu. Karena hal ini dilakukan secara bersama,” ucapnya, Kamis (16/06).

Namun Hasan berjanji akan segera menyelesaikan hal itu bila urusan rutilahu rampung dikerjakan.

“Setelah beres ini kami akan konsen pada penertiban galian-galian liar tersebut,” janjinya. (irfan)

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*