Sambut PON 2016, Dispora dan Diskominfo Tanding Bola

Pertandingan sepakbola persahabatan antara Dinas Pemuda dan Olahraga Kab. Bogor
Pertandingan sepakbola persahabatan antara Dinas Pemuda dan Olahraga Kab. Bogor

BOGOR (KM) – Sebagai tuan rumah salah satu Cabang Olahraga (Cabor) dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 mendatang, Kabupaten Bogor telah menyediakan Stadion Pakansari yang berstandar Internasional.

Selain itu Aparatur Pemerintah Kabupaten Bogor, dalam hal ini Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Bogor, telah melaksanakan serangkaian kegiatan untuk memantik semangat masyarakat dalam menyambut PON 2016.

Pantauan lapangan, hari ini Dispora dan Diskominfo Kabupaten Bogor telah melaksanakan pertandingan sepak bola persahabatan yang dilaksanakan di Stadion Pakansari, Jumat (22/1/16).

Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor, Wawan Munawar Sidik menuturkan, selain menyambut PON 2016 tujuan pertandingan persahabatan ini juga adalah untuk membangun budaya olahraga rutin di aparatur Pemerintah Kabupaten Bogor.

“Selain itu, melalui kegiatan ini pula kita ingin menularkan budaya olahraga kepada seluruh masyarakat mudah-mudahan kedepannya Jawa Barat jadi kahiji sesuai moto Jabar Kahiji,” ungkap Wawan.

Kata Wawan menambahkan, untuk Diskominfo sendiri manfaat yang bisa didapat dengan adanya kegiatan ini adalah tumbuhnya kesadaran kesehatan, demi terbangunnya aparatur Diskominfo yang sehat sehingga kinerja bisa meningkat.

Begitu juga yang disampaikan Kapten Tim Dispora, Yudi Rahmat bahwa, memang kegiatan ini dilakukan untuk menjalin tali silaturahmi dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyambut PON 2016. Rencananya kegiatan ini akan diagendakan tiap minggu, dengan sistem Road Show ke SKPD.

“Harapan pertama silaturahmi, karena kita berada dalam keluarga besar pemerintahan Kabupaten Bogor sehingga kiranya kita mengenal satu sama lain,” ujarnya.

Pertandingan persahabatan ini dimenangkan oleh Dispora dengan skor 3-1. (Sahrul)

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*