Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Al – Hamid menggelar peringatan Hari Guru Nasional 2024 selama dua hari
Jakarta (KM) – Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Al – Hamid yang beralamat di Jl. Cilangkap Baru No.01, RT.12/RW.2, Munjul, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur menggelar peringatan Hari Guru Nasional selama dua hari yaitu dihari Senin dan selasa tanggal 25-26 November 2024 kegiatan berlangsung di halaman Madrasah sejak pukul 07.00 pagi.
Kegiatan acara dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Al – Hamid, Deden Marzuki mengatakan rangkaian kegiatan upacara diisi semua dewan guru sebagai petugas upacara dihari guru. Setelah itu kita laksanakan kembali kegiatan acara ditingkat yayasan.
Selanjutnya dihari Selasa 26 November 2024 masih dengan acara yang sama kita melaksanakan kegiatan selebrasi P5RA semester ganjil tahun ajaran 2024-2025, kata Deden, Selasa (26/11/2024).
Deden mengatakan tema selebrasi yang kita ambil adalah gaya hidup berkelanjutan dengan diisi kegiatan acara dari kelas 1 hingga kelas 6 dengan menampilkan beberapa produk-produk, fashion show, pelepasan balon, pemotongan tumpeng, hingga makan bersama. Kegiatan ini berlangsung penuh semangat, melibatkan seluruh guru dan siswa.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Al – Hamid Deden Marzuki menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh guru atas dedikasi dan pengabdian dalam mencerdaskan generasi bangsa.
Ia juga menekankan pentingnya kerja keras dan semangat juang para pendidik dalam membentuk karakter dan intelektualitas siswa.
“Peringatan Hari Guru ini bukan hanya sebagai momen untuk mengenang jasa para guru, tetapi juga sebagai ajang untuk memperkuat komitmen kita dalam menciptakan pendidikan yang berkualitas,” kata Deden.
Ia menambahkan, tantangan di era modern seperti saat ini semakin kompleks. Perkembangan teknologi, derasnya arus informasi, dan dinamika sosial menuntut guru untuk beradaptasi, bahkan bertransformasi.
Dirinya berharap dengan pelaksanaan perayaan hari guru nasional 2024 menjadi momentum untuk semakin mempererat hubungan antara guru dan siswa, serta meningkatkan semangat pendidikan di lingkungan Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Al – Hamid. harapnya
Reporter:Rwn
Leave a comment