Relawan Jago Kapayoen Siap Menangkan Jaro Ade Sebagai Bupati Bogor
Bogor (KM) – Relawan Jago Kapayoen telah siap mendukung Jaro Ade (Ade Ruhandi) dalam pemilihan Bupati Bogor periode 2024-2029. Hal ini terlihat dari antusiasme yang tinggi dalam rapat konsolidasi di sekretariat mereka di Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (12/8).
Dalam pertemuan tersebut, para relawan menilai bahwa Jaro Ade sangat layak memimpin Kabupaten Bogor karena sifatnya yang rendah hati dan santun, serta rekam jejaknya yang bersih dari kasus korupsi selama menjabat sebagai Wakil Ketua dan Ketua DPRD Kabupaten Bogor.
Para relawan juga mencatat bahwa banyak kepala desa dan lurah di Kabupaten Bogor yang berharap Jaro Ade dapat membawa perbaikan dalam pelayanan publik, pendidikan, kesehatan, serta pembangunan sumber daya alam dan manusia.
Jonny Sirait, Ketua Relawan Jago Kapayoen, menyatakan bahwa dukungan terhadap Jaro Ade terus meningkat, dengan hasil survei yang menunjukkan elektabilitasnya hampir mencapai 52%.
“Para relawan untuk tetap menjaga semangat dan fokus, serta terus menyebarkan prestasi Jaro Ade hingga ke seluruh pelosok Kabupaten Bogor,” ujarnya.
Reporter: Gats
Leave a comment