FORMAL Subang Kunjungi Ketua DPRD Kabupaten Subang

SUBANG (KM) – Forum Mantan Anggota Legislatif (FORMAL) Subang mengadakan kunjungan ke Ketua DPRD Kabupaten Subang, H. Narca Sukanda, S.Sos, di ruang kerjanya dengan tujuan untuk memperkenalkan pengurus FORMAL Kabupaten Subang periode 2024-2029 kepada pimpinan DPRD serta melakukan konsolidasi formal dengan lembaga DPRD Kabupaten Subang.

Rohmani, salah satu perwakilan dari FORMAL Subang, menjelaskan bahwa forum ini dibentuk untuk menjaga hubungan baik antara mantan anggota dewan Kabupaten Subang dan DPRD saat ini. Selain itu, FORMAL Subang bertujuan untuk memberikan kontribusi pemikiran dan gagasan demi kemajuan Kabupaten Subang.

“Kami mantan anggota dewan Kabupaten Subang telah membentuk lembaga yang namanya Forum Mantan Anggota Legislatif (FORMAL) Subang,” ujar Rohmani. Ia menambahkan bahwa peran mantan dewan tidak hanya berhenti ketika mereka tidak lagi menjabat, tetapi mereka juga dapat terus berkontribusi untuk bangsa dan negara melalui kontribusi di luar parlemen.

Rohmani juga menyampaikan rencana pengukuhan FORMAL periode 2024-2029 dan rencana mengadakan Seminar Kebangsaan yang akan dilaksanakan oleh forum tersebut.

 

Reporter: Din

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*