Elly Rachmat Yasin Hadiri Sosialisasi UU Perlindungan Konsumen di Bogor

BOGOR (KM) – Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Elly Rachmat Yasin melaksanakan kegiatan Sosialisasi Undang- undang No. 8 Tahun 1999 kepada ratusan warga di Gunung Dago, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Selasa (13/6).
Elly Rachmat Yasin menjelaskan bahwa Undang Undang No. 8 Tahun 1999 tentang hak konsumen.
“Hak konsumen antara lain mendapatkan informasi yang akurat dan benar dalam barang yang di jual oleh penjual, sedangkan kewajiban konsumen ialah memiliki itikad baik,” tuturnya.
Elly juga sempat membagikan tips untuk berbelanja online yang benar.
“Membeli produk sesuai kebutuhan bukan keinginan, melakukan survei pembeli lainnya, mencari perbandingan satu toko dengan toko lainnya, dan memilih situs belanja online terpercaya,” jelasnya.
Saat di singgung tentang pemilu 2024, Elly menjawab tidak menutup kemungkinan untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Bogor dan fokus terhadap Partai Persatuan Pembangunan.
“Saya selaku ketua partai lebih fokus untuk memenangkan partai di pemilihan 2024 nanti,” ucapnya.
Ketika di tanya oleh awak media, apakah akan mencalonkan diri sebagai bupati, Elly menjawab sambil tertawa.
“Bupati lagi?, InsyaAllah insyaallah tapi tidak menutup kemungkinan ya,” pungkasnya Elly sambil canda tawa.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Camat Parungpanjang Icang Aliudin, anggota dari komisi VI DPR RI, Wakil Ketua DPRD kabupaten Bogor Fraksi PPP Muhammad Romli, dan Bacaleg PPP Dapil V Hj. Nina Kurniasih.
Reporter: Bayu/ HSMY
Editor: redaksi
Leave a comment