Cegah Kanker Leher Rahim, BPJS Kab. Bogor Selenggarakan Gebyar Deteksi Dini

Tim BPJS Kabupaten Bogor dan Dinas Kesehatan berikan pemahaman bahaya penyakit kangker leher rahim (dok. KM)
Tim BPJS Kabupaten Bogor dan Dinas Kesehatan berikan pemahaman bahaya penyakit kangker leher rahim (dok. KM)

BOGOR (KM) – Dalam rangka hari jadinya, BPJS Kabupaten Bogor mengadakan kegiatan Gebyar Pemeriksaan Dini Penyakit Kanker leher rahim (IVA Papsmear), di Aula Kantor Desa Purasari, Leuwiliang, Jumat (29/7). Dalam acara yang di selenggarakan oleh BPJS bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, sebanyak 211 orang ibu pasangan usi subur di periksa, di lakukan pendeteksian dini kangker leher rahim.

“Kami sangat berterimaksih terhadap program yang di selenggarakan BPJS, bekerjasama Dinas Kesehatan untuk memberikan pemahaman tentang bahaya kanker leher rahim dan cara antisipasi dini,” ujar Kades Purasari Anwarudin.

Desa Purasari mewakili wilayah Bogor barat yang mendapatkan program ini dari BPJS Kabupaten Bogor. (Dian Pribadi/Tri)

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*