“Dukungan Bodong” Untuk Calon Walikota Independen Terungkap

KOTA BOGOR (KM) – Menghadapi tahun politik, masyarakat dikagetkan dengan beredarnya dukungan kepada calon walikota independen dengan identitas kosong atau bodong.

Salah satu kasus dukungan bodong tersebut terjadi di wilayah RW 04, Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal.

Ketua RW 04 Kelurahan Kedung Badak Tanah Sareal Kota Bogor Lukman mengatakan, “Ada warga yang tidak pernah merasa memberikan dukungan apalagi menandatangani  dukungan kepada salah satu calon walikota independen,” kata Lukman (18/12).

Lukman menjelaskan, saat dirinya memanggil salah satu warganya yang bernama Siti Aisah yang beralamat di RT 01/04, warganya itu membantah telah memberikan dukungannya kepada calon independen. 

“Saya tidak pernah ditanya, apalagi didatangi, baik oleh Calon independen maupun oleh timnya, tiba-tiba nama dan KTP saya dicatut. Ini saya ketahui setelah saya dipanggil oleh Ketua RW,” ucap Siti Asiah kepada Lukman.

Menanggapi hal itu, Ketua Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Tanah Sareal Anto Siburian mengatakan, mengenai pencatutan dukungan dan foto kopi KTP, jika warga yang merasa dirugikan mengenai hal tersebut bisa melaporkan ke Panwaslu Kota Bogor.

“Pasti Panwaslu akan menerima laporan tersebut dan akan menindaklanjuti sesuai dengan tugas dan fungsinya,” jelasnya kepada wartawan, Senin 18/12/2017.

“Ini adalah hak prerogatif seorang warga Bogor, demi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang bersih,” pungkasnya.

Reporter: ATV
Editor: HJA

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*