MUNAS Laskar Benteng Viola: Rapikan AD/ART, Suporter Persita se-Nusantara

Bogor (KM) — Laskar Benteng Viola (LBV), salah satu kelompok suporter resmi Persita Tangerang, menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pertamanya pada 15–16 November 2025 di kawasan Cisarua, Bogor. Agenda utama pertemuan nasional ini adalah pembahasan dan perapihan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) sebagai pedoman organisasi dalam langkah strategis ke depan.

Ketua Laskar Benteng Viola, Anjar, menegaskan bahwa momentum Munas ini menjadi tonggak penting bagi konsolidasi suporter Persita Tangerang yang tersebar di berbagai wilayah.

“LBV bukan hanya milik Tangerang. Kami punya anggota hingga Bogor, Pandeglang, Jakarta, dan wilayah lain. Ini waktunya menyatukan visi agar LBV semakin solid dan profesional dalam mendukung Persita,” ujar Anjar dalam sambutannya, Sabtu (15/11/2025).

Acara ini dihadiri perwakilan LBV dari daerah-daerah tersebut, menunjukkan antusiasme suporter yang ingin memperkuat koordinasi serta memperjelas peran dan tanggung jawab pengurus dalam struktur organisasi.

Selain pembahasan AD/ART, Munas juga dirancang menjadi ruang silaturahmi dan diskusi terkait kontribusi suporter dalam memajukan sepak bola, khususnya lewat dukungan yang sehat dan berkelanjutan kepada Persita Tangerang.

Lebih jauh, Anjar berharap Munas ini menjadi pemicu bagi Laskar Benteng Viola untuk semakin dikenal sebagai suporter yang kreatif, loyal, dan berkarakter positif.

“Kami ingin LBV bukan hanya dikenal karena dukungan di stadion, tapi juga kontribusi nyata di masyarakat,” lanjutnya.

Munas Laskar Benteng Viola dijadwalkan ditutup pada Minggu (16/11/2025) dengan hasil akhir berupa draft AD/ART final yang akan menjadi acuan organisasi dalam menjalankan roda kepengurusan di tingkat daerah maupun pusat.

 

Reporter: Luky

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*


KUPAS MERDEKA
Privacy Overview

This website uses cookies so that we can provide you with the best user experience possible. Cookie information is stored in your browser and performs functions such as recognising you when you return to our website and helping our team to understand which sections of the website you find most interesting and useful.