Warga Comflex Cibedug Bogor Jadi Pelopor Budaya Pawai Obor Tahun Baru Islam

Bogor (KM) Para warga Kampung Comflex RT 03/RW 02 Desa Cibedug telah menciptakan sekaligus merawat sejarah diwilayahnya sebagai pelopor perdana budaya pawai obor disetiap tahun baru Islam, (6/7).

 

Berdasarkan keterangan, pawai obor tersebut sudah berjalan sejak 2021 atau 1442 Hijriah yang diinisiasikan langsung oleh para pemuda yang dijuluki sebagai “Comflex Nois” dan didukung oleh para warga beserta perangkat desa.

 

“Pawai Obor ini sudah kami lakukan sejak tahun 2021 atau 1442 Hijriah. Berawal dari kondisi wilayah desa kami yang sunyi akan gerakan maupun gebrakan kemudian kami para pemuda kampung comflex atau biasa dikenal dengan istilah comflex nois mencoba melakukan inisasiasi yang kemudian didukung penuh oleh antusias para warga serta perangkat desa hingga akhirnya kami berhasil bisa menciptakan sejarah sebagai pelopor perdana budaya pawai obor dalam rangka memeriahkan tahun baru Islam di Desa Cibedug”. Ujar Dian Masbang selaku pelopor pemuda

 

Selain itu, kegiatan pawai obor tersebut dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menjaga tradisi dan semangat harmonisasi sebagai seorang muslim yang taqwa pada Allah SWT serta dapat menjadi motivasi bagi masyarakat lainnya.

 

“Perlu diketahui juga, bahwa kegiatan pawai obor ini kami lakukan sebagai salah satu upaya untuk merawat sejarah, menjaga tradisi dan semangat harmonisasi sebagai seorang muslim yang taqwa pada Allah SWT. Disamping itu, kami juga berharap dengan adanya pawai obor yang kami lakukan ini dapat memotivasi dan menghidupkan benih-benih gerakan masyarakat disetiap wilayah yang terintegrasi di Desa Cibedug”. Ujar Dian Masbang selaku pelopor pemuda

 

Selanjutnya, Dian Masbang selaku pelopor pemuda comflex juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para warga, perangkat desa dan para pihak yang sudah terlibat dalam kegiatan pawai obor tersebut.

 

“Terimakasih kepada para warga, perangkat desa dan para pihak yang sudah berkontribusi terhadap cetakan dan harumnya tinta pena dalam catatan sejarah budaya pawai obor di Desa kami ini. Mudah-mudahan ini semua menjadi berkah bagi kita semua, amin yallah yarobbal allamin”. Ujar Dian Masbang selaku pelopor pemuda.

 

Reporter: Ki Medi

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*


KUPAS MERDEKA
Privacy Overview

This website uses cookies so that we can provide you with the best user experience possible. Cookie information is stored in your browser and performs functions such as recognising you when you return to our website and helping our team to understand which sections of the website you find most interesting and useful.