Antisipasi Banjir, Warga Pamanukan Subang Memilih Mengungsi lebih Cepat di bawah Flyover
SUBANG (KM) -Sejumlah warga Pamanukan memilih mengungsi lebih cepat di bawah Flyover Pamanukan untuk mencegah luapan air deras Sungai Cipunagara, Senin (26/2).
Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi besarnya banjir yang masuk ke pemukiman mereka dan mengamankan barang-barang berharga yang dimilikinya.
Camat Pamanukan, Vino Subriadi, mengungkapkan, air limpasan Sungai Cipunagara mulai mengalir ke pemukiman warga pada Senin pagi.
“Saya dari malam sudah mantau ke beberapa lokasi di sepanjang tanggul Desa Bongas, Desa Rancahilir, Desa Mulyasari, dan Pamanukan Sebrang. Air mulai limpas tadi pagi sekitar jam 05.00,” ungkap Vino, Senin (26/2/2024).
Menurut Vino, genangan air belum terlalu besar dan masyarakat juga sudah terbiasa dengan situasi seperti ini. Vino mengatakan, sebagian warga mulai mengungsi ke beberapa tempat untuk mengamankan barang berharga dan yang lainnya.
Sebelumnya, Ketua Tagana Subang Jajang Muhaimin pun turun ke lokasi menemui warga yang mengungsi di bawah flyover.
Menurutnya, alasan sebagian warga mengungsi di bawah flyover karena mereka takut tiba -tiba air banjir besar, sehingga memilih untuk mengevakuasi diri dan keluarganya lebih cepat. Sambil menunggu luapan air itu surut .
Reporter: Din
Leave a comment