Di Cibungbulang, Hujan yang Diharapkan Sebabkan Banjir dan Sampah Berserakan

hujan di bogor barat sebabkan banjir
Hujan yang mengguyur daerah Bogor Barat sebabkan banjir di Cibungbulang. (dok. KM)

Cibungbulang, Bogor (KM) – Senin (28/9) pukul 17.30 – 18.30 WIB, hujan mengguyur daerah Bogor Barat. Di satu sisi, warga masyarakat bersyukur akhirnya hujan turun, tapi sayangnya hujan yang ditunggu-tunggu juga menyebabkan banjir di jalan pertigaan Cemplang dan Cibatok. Banjir tersebut juga membawa sampah yang banyak terutama plastik yang berserakan di sepanjang jalan pertigaan Cemplang dan Cibatok akibat banjir, tepatnya di depan Puskesmas Rawat Inap Cibatok dan Polsek Cibatok, banyak sampah yang dibawa air selokan yang menyebabkan banjir.

Akibat sampah yang berserakan di depan Polsek Cibatok, beberapa anggota Polisi Polsek Cibatok diantaranya Ferri dan Buyung bersama masyarakat sekitar bekerja bakti dadakan untuk membersihkan sampah yang berserakan.
Menurut Kapolsek Cibatok Drs. H. Rony Mardiatun, ia menyatakan itu akibat dari kemarau panjang, sampah tidak terbawa arus air dan pada saat hujan sampah tidak tertampung dan menghambat jalannya air, sehingga air dan sampah membludak ke jalan. Ini juga adalah akibat dari masyarakat yang kurang sadar lingkungan hidup yaitu membuang sampah sembarangan. (KM, HELMI)

Komentar Facebook

Leave a comment

Your email address will not be published.


*